Malang-Candida Kesper gelar gathering sekaligus
peringatan HUT ke 3 pada hari sabtu sampai dengan minggu (4-5/05). Berbeda
dengan divisi improve yang lain seperti Kepeta dan Kelawar yang mengambil lokasi gathering di luar PKH,
kesper lebih memilh menggelar acara di rumah sendiri alias di lingkungan kampus
PKH. Ketua kesper mengatakan alasan mengapa kesper memilih lokasi di pkh saja,
karena diharapkan Maba 2012 lebih mengenal PKH dari sisi yang berbeda, selain
itu dengan tidak menggelar acara diluar kampus otomatis akan menekan biaya dari
peserta.
Tujuan utama dilaksanakan gathering ini adalah
mengenalkan anggota baru dan kepengurusan
kesper sekaligus sebagai sarana
memupuk rasa kekeluargaan antar anggota kesper sendiri. Kegiatan yang
dilaksanakan diantaranya materi, games dan diselingi dengan acara makrab .Diakhir
acara para panitia
membagikan doorprize berupa celengan ayam yang beberapa diantaranya telah diisi
uang. Turut hadir dalam gathering dan HUT ke 3 kesper, ketua kesper periode terdahulu yaitu Fisma Eka dan Dimas
Rizky. Keduanya sempat bercerita tentang perjalanan dan sejarah kesper. Tapi sangat disayangkan tidak semua anggota baru kesper yang hadir mengikuti acara ini,
“Dari
Kesper sendiri gak mempermasalahkan kuantitas, tapi bagaimana nanti generasi
baru tersebut berkualitas dan tetap loyal pada divisniya” ujar risky selaku ketua kesper saat dimintai
komentar terkait makin sedikitnya anggota kesper bila dibandingkan dengan anggota baru tahun
lalu. Walaupun jumlah peserta hanya 24 namun acara tetap berjalan sukses dan
meriah. Peserta juga tampak antusias dan memberikan apresiasi positif terhadap
acara ini.
“Acaranya
asik, bisa mempersatukan kita DOC, anggota baru kesper” ujar Uba 2012.
(KH/RW)
0 comments:
Post a Comment